Rabu, 05 Februari 2014

PARTISI SD CARD UNTUK ANDROID

Hai guys, baru bisa update lagi nih di dunia cyber, dikarenakan kesibukan lain diluar dunia :) hahahaha alien keless. oke langsung ajah kita membahas sesuai judul atau tema di atas, yaitu "Partisi SDcard untuk Android". bagi anda yang baru memiliki perangkat android apapun itu mereknya. bagi sebahagian orang, terkadang memori yang sudah ada di hape/ perangkatnya, kurang memadai atau memenuhi kebutuhan, dan salah satu caranya ialah dengan menambah memori hape melalui EXTERNAL MEMORI. akan tetapi, dengan external memori pun terkadang tidak dapat menjawab apa yang menjadi kebutuhan kita, apalagi bagi mereka yang menyukai game pada android si robot hijau inih.

Untuk menambah memori dengan external memori, kita tidak bisa sembarang memakai external memori, karena terdapat opsi-opsi yang sebagian membantu dan sebagian lagi merugikan. Untuk external memori itu sendiri, usahakan kita membeli atau mempunyai dan atau memiliki kriteria yang CLASS 6 atau yang lebih disarankan CLASS 10. Tapi tetapi, setelah memiliki external memori yang sesuai dengan kriteria yang ditentukan atau disarankan, guna mengurangi hal-hal yang tidak diinginkan seperti bad sector atau yang berkurangnya umur pakai SD Card itu sendiri.

setelah kita memiliki SD Card yang sesuai kriteria, kita dapat mempartisi(membagi) SD Card itu dengan menggunakan software MINITOOLS PARTITION WIZARD. Dan caranya untuk mempartisi akan kita mulai saja dari awal hingga akhir. Diharapkan untuk mengikuti step by step untuk mengurangi terjadinya hal-hal yang tidak dinginkan. oke, langsung ajah kita mulai, jeng jeng :

1. Siapkan MINITOOLS PARTITION WIZARD, dan install. Jika belum punya, silahkan cari ajah di mbah google, banyak.

2. Siapkan SD Card kita dan langsung sambungkan ke Lappy/ PC kita menggunakan Adapter. Tunggu hingga Lappy/ PC kita membaca SD Card.
3. setelah SD Card terbaca, jalankan MINITOOLS PARTITION WIZARD. Klik kanan pada disk drive2 (F: ) lalu pilih delete.
4. Setelah delete berhasil, klik kanan lagi pada disk drive2 (*: ) dan pilih "CREATE" (yang berarti kita akan melakukan partisi pertama yang berisi data, foto, musik, dokumen dll.)
5. Pada pop up yang muncul, atur :
    CREATE AS: PRIMARY
    FILE SYSTEM: FAT32
    CLUSTER SIZE: DEFAULT
setelah itu atur kapasitas memori yang diinginkan(disarankan untuk yang kapasitas SD Card-nya 4GB, pada partisi pertama ini berilah kapasitas 2GB, atau yang kapasitas SD Card-nya 8GB, berilah 5GB, dan bagi yang 16GB, berilah 10GB) lalu klik "OK" dan tunggu hingga selesai.
6. Pada sisa kapasitas di disk drive2 (*: ) klik kanan lagi, lalu pilih "CREATE"(yang mana ini adalah untuk partisi kedua yang berisi aplikasi, game dll.) jika ada pop up, klik saja OK
7. Pada pop up yang muncul, atur:
    CREATE AS: PRIMARY
    FILE SYSTEM: EXT2
    CLUSTER SIZE: 4KB
lalu atur kapasitas yang diinginkan(disarankan untuk yang kapasitas SD Card 4GB, berilah  1GB, atau yang kapasitasnya 8GB, berilah 2GB, dan atau yang kapasitasnya 16GB, berilah 4GB) lalu klik OK. jika ada ada pop up yang muncul kembali, klik YES.
8. terakhir, sisa kapasitas yang ada di disk drive2(*: ), klik kanan , lalu pilih lagi "CREATE", jika muncul jendela pop up, klik OK.
9. pada menu ini, atur:
    CREATE AS: PRIMARY
    FILE SYSTEM: LINUX SWAP
    CLUSTER SIZE: DEFAULT
untuk kapasitasnya adalah sisa dari partisi pertama dan kedua. lalu klik OK.
10. setelah itu, klik "APLLY" yang berada di pojok kiri atas. dan tunggu hingga proses selesai.

11. setelah proses selesai. Close MINITOOLS PARTITION WIZARD dan eject SD Card kita dari PC.
12. Selamat anda berhasil mempartisi SD Card

Sekian informasi yang bisa saya share. Jika masih ada yang gagal, silahkan ulangi lagi step by step sesuai urutan diatas, jangan sampai ada step yang terlewat